Pada kesempatan kali ini Kami sebagai admin akan memberikan pembahasan mengenai cara untuk melakukan penginputan nilai pada aplikasi erapor yang dapat dilakukan di rumah.
Seperti biasa jika kalian adalah seorang guru mata pelajaran baik guru yang mengajar di jenjang SD, SMP, SMA maupun SMK dan di sekolah kalian telah menggunakan aplikasi erapor untuk menginput data nilai di rapor peserta didik, maka pastinya kalian harus melakukan penginputan nilai kedalam aplikasi erapor yang biasanya sering dilakukan di sekolah.
Seperti yang kita ketahui bahwa aplikasi erapor saat ini telah di gunakan untuk semua jenjang mulai dari SD, SMP hingga SMA/SMK dan aplikasi erapor yang di gunakan di sekolah sudah terhubung dengan aplikasi dapodik sehingga data-data yang di butuhkan di dalam pengisian erapor dapat secara otomatis di Tarik dari aplikasi dapodik. Adapun data-data yang di butuhkan dalam aplikasi erapor yaitu data guru, data siswa, data pembelajaran, data rombel, data ekskul dan seluruh data-data tersebut dapat langsung di Tarik dari aplikasi dapodik.
Pada penginputan nilai di aplikasi erapor ada beberapa jenis nilai yang harus di input yaitu diantaranya nilai harian yang terdiri dari nilai pengetahuan dan nilai keterampilan dari setiap kompetensi dasar, nilai ulangan tengah semester, dan nilai ulangan akhir semester. Ketiga nilai tersebut wajib untuk di isi oleh setiap guru mata pelajaran melalui format penilaian yang terdapat di aplikasi erapor.
Bagi guru yang akan melakukan penginputan nilai di dalam aplikasi erapor maka harus melakukan beberapa tahapan yang wajib untuk di kerjakan terlebih dahulu sebelum melakukan input nilai.
Adapun Tahapan-tahapan yang harus dilakukan oleh guru yaitu antara lain melakukan pemilihan data kompetensi dasar dari masing-masing mata pelajaran untuk setiap semester, kemudian membuat rencana penilaian yang meliputi rencana nilai pengetahuan, rencana nilai keterampilan, pilih kompetensi dasar pada butir sikap spiritual dan sikap social serta membuat perencanaan bobot untuk penilaian harian, penilaian tengah semester dan penilaian akhir semester.
Apabila semua tahapan-tahapan tersebut telah di kerjakan dengan benar, maka langkah selanjutnya barulah guru dapat melakukan penginputan nilai di dalam aplikasi erapor.
Pada umumnya proses penginputan nilai di aplikasi erapor di kerjakan di sekolah dan di pandu oleh seorang admin yang menangani aplikasi erapor dan bagi sekolah-sekolah yang telah memiliki laboratorium komputer maka dapat memanfaatkan jaringan LAN untuk membantu pekerjaan guru dalam mengerjakan erapor dengan menggunakan banyak komputer sehingga pengerjaan erapor dapat dilakukan secara Bersama-sama oleh banyak guru.
Tidak semua guru dapat mengerjakan proses penginputan nilai secara keseluruhan di sekolah sehingga terkadang ada guru yang bertanya apakah proses penginputan nilai di aplikasi erapor dapat dikerjakan di rumah sehingga ketika ada waktu luang guru dapat menginput nilai erapor di rumah.
Pertanyaan itu adalah pertanyaan yang sangat bagus sebab kalian perlu tahu bahwa sebenarnya guru dapat mengerjakan erapor di rumah dan bukan hanya di sekolah. Terus bagaimana caranya??? Bukankah erapor hanya bisa di kerjakan jika terhubung dengan aplikasi erapor yang ada di server atau di kerjakan hanya di laptop operator atau admin erapor saja.
Sebenarnya jika kalian mengerjakan erapor dengan menggunakan banyak komputer dalam satu jaringan maka wajib erapor di kerjakan di daerah yang di jangkau oleh jaringan yang di gunakan secara Bersama-sama tersebut, namun bukan berarti bahwa kalian tidak bisa melakukan penginputan nilai erapor di tempat yang tidak memiliki jaringan. Pada kesempatan kali ini Kami akan menjelaskan bagaimana cara agar kalian dapat melakukan pengisian nilai pada aplikasi erapor di rumah meskipun tanpa menggunakan laptop admin dan hanya menggunakan laptop atau komputer kalian sendiri.
Berikut ini 8 langkah cara untuk melakukan penginputan nilai di aplikasi erapor yang dapat di kerjakan di rumah.
1. Aturlah terlebih dahulu data kompetensi dasar sesuai mapel anda
2. Buatlah rencana penilaian yang sesuai dengan keinginan anda
3. Lakukan download format import sesuai dengan kelas dan mata pelajaran yang kalian ampu
4. Selanjutnya silahkan kalian ambil file hasil download format import tersebut dan kalian masukkan kedalam komputer pribadi kalian dan silahkan kalian bawa pulang kerumah
5. Kemudian kalian dapat mengisi nilai di dalam format import tersebut di rumah kalian masing-masing
6. Untuk memasukkan kembali nilai yang telah kalian kerjakan atau kalian input di rumah kedalam aplikasi erapor maka kalian cukup melakukan import nilai siswa kedalam aplikasi erapor.
7. Jika kalian telah berhasil melakukannya maka nilai erapor yang telah kalian input dirumah kini dapat masuk kedalam aplikasi erapor.
8. Selesai.
Demikianlah langkah-langkah untuk bisa mengerjakan erapor di rumah meskipun tanpa harus mengerjakan di sekolah. Cara tersebut dapat dilakukan bagi guru yang sedang sakit dan tidak dapat kesekolah atau bagi guru yang sedang berhalangan kesekolah. Semoga dengan penjelasan yang telah Kami berikan tersebut dapat bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari informasi tentang cara mengerjakan erapor di rumah.
Sekian dan semoga bermanfaat.
Sumber : www.kherysuryawan.id
Post a Comment